Sayonara Psychz

Share ke Sosmed

Agak neyeleneh atau mungkin “gila” atau normalnya hal yang tidak biasa, bagi hoster membeli server di luar dan colo diluar. Ya, di luar indonesia, di US. Tepatnya di Los Angeles, di PT bernama Psychz. Jangan suruh spelling nama perusahaan ini. Njlimet.

Bermulai di tahun 2016 sekitar bulan Oktober. Kami mulai mencari server yang bisa dibeli dengan harga teman. Juga colocationnya. Waktu itu belum menemui yang harga miring.

Karena layanan existing berada di US (wowrack/serverstadium) maka kami pikirpun untuk membeli server di penyedia server di US sana. Secara online. Ketemulah rekomendasi ke Gopcn.com . Web mereka tidak update, langsung hubungi salesnya (jika ingin beli). Dave Hodgson, dia sales Gopcn yang mudah dihubungi via email dan pasti membalas dengan ritme mereka (waktu US).

Setelah komunikasi panjang kali lebar, dapatlah spek yang cukup di kantong saat itu, seharga kurang dari $4K. Jadilah server pertama yang akan kami Colocation di US.

Untuk perihal dimana colocationnya, sebelumnya kami sudah cek. Cek best route ke Indonesia (ASIA) yaitu lokasi Los Angeles dengan Asia Optimize network. Berdasarkan rekomendasi sana-kemari, jatuhlah pilihan di Psychz Ltd.

Setelah payment, server lalu dikirim ke Psychz. Untungnya, kedua penyedia ini masih berada di California, beda kota saja. Jadi pengiriman via fedex terbilang murah. Kami yang tanggung. Pastinya.

Sesampai di Psychz, melalui tiket, teknisi menginfokan paket server sudah datang. Segera dipasang, tak lupa nitip fotokan. 1Gb port dengan koneksi Asia terbaik. Sekitar 190 ms.

Server nyala. Konek via IPMI. Tidak booting seperti biasanya. Cek ke log ternyata ada error. Indikasi error tersebut terkait perihal ram. Duh!
Balik lagi ke mas Dave. Dave kok ini error? “ah that’s error will be fixed if you reseating the ram!” Artinya kita mesti cabut colok ram nya! Sesimple itu, seperti masalah pada PC umumnya.

Hands-on teknisi di datacenter itu berbayar. Untuk di Psychz ini sekitar $20-$50 per case. Jadilah reseating ram nya. Dan langsung menyala dengan normal nan wajar.

Dalam masa sewa hingga 2019 ini hanya sedikit masalah. Kebanyakan terjadi laporan abuse/spam outbond. Yang terjadi, biasa, karena ga update script/cms dari user.

Support Psychz terbilang cepat. 24/7 benar. Kami ticketing siang hari (US Malam hari) tetap dibalas dan solving cepat. Very helpful

Namun akhir dari sewa ini berakhir sudah. Kami memutuskan untuk memboyong server tersebut ke Indonesia. Salah satunya karena update harga cpanel.

Itulah akhir masa colocation di US sana. Servernya dulu yang jalan-jalan. Orangnya kemudian. InsyaAllah.

*kondisi terakhir pertanggal ini server sedang transit di Anchorage AK (US) oleh Fedex

Share ke Sosmed

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *